Menyambut Turnamen pra-musim, Persebaya Kembali Berlatih

Minggu, 17 Mei 2015

Menyambut Turnamen pra-musim, Persebaya Kembali Berlatih




           Batal berlaga dan merealisasikan target di kompetisi QNB League musim 2015, tidak membuat Persebaya Surabaya cepat putus asa.

Bajul Ijo- julukan skuad Persebaya- justru kini dipersiapkan untuk menyambut turnamen pra-musim, yang rencananya digelar mulai 26 atau 27 Mei hingga Agustus 2015.

Manajer Persebaya, Sulaiman Harry Ruswanto, mengatakan jika Bajul Ijo bakal mulai menjalani latihan pada 18 Mei mendatang.

"Tanggal 13 Mei itu sebenarnya menjadi latihan terakhir. Kemudian dan rencananya, skuad diliburkan cukup lama. Ternyata ada kesepakatan dalam RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) PT Liga Indonesia, sehingga masa libur diperpendek. Skuad kami akan kembali berlatih untuk turnamen pra-musim mulai 18 Mei," terang Harry Ruswanto.

Hanya saja diterangkannya, latihan akan berjalan tanpa beberapa pemain utama. Misalnya saja, Evan Dimas, Ilham Udin, Hargianto, Zulfiandi dan M Zainuri.

"Sebab, mereka harus memperkuat tim nasional Indonesia U-23. Selain itu, Eric Djemba-Djemba juga tidak akan ikut karena sudah selesai," tutupnya.


sumber : bola.net
Share on :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

0
Menyambut Turnamen pra-musim, Persebaya Kembali Berlatih




           Batal berlaga dan merealisasikan target di kompetisi QNB League musim 2015, tidak membuat Persebaya Surabaya cepat putus asa.

Bajul Ijo- julukan skuad Persebaya- justru kini dipersiapkan untuk menyambut turnamen pra-musim, yang rencananya digelar mulai 26 atau 27 Mei hingga Agustus 2015.

Manajer Persebaya, Sulaiman Harry Ruswanto, mengatakan jika Bajul Ijo bakal mulai menjalani latihan pada 18 Mei mendatang.

"Tanggal 13 Mei itu sebenarnya menjadi latihan terakhir. Kemudian dan rencananya, skuad diliburkan cukup lama. Ternyata ada kesepakatan dalam RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) PT Liga Indonesia, sehingga masa libur diperpendek. Skuad kami akan kembali berlatih untuk turnamen pra-musim mulai 18 Mei," terang Harry Ruswanto.

Hanya saja diterangkannya, latihan akan berjalan tanpa beberapa pemain utama. Misalnya saja, Evan Dimas, Ilham Udin, Hargianto, Zulfiandi dan M Zainuri.

"Sebab, mereka harus memperkuat tim nasional Indonesia U-23. Selain itu, Eric Djemba-Djemba juga tidak akan ikut karena sudah selesai," tutupnya.


sumber : bola.net

Posting Komentar

Dear readers, after reading the Content please ask for advice and to provide constructive feedback Please Write Relevant Comment with Polite Language.Your comments inspired me to continue blogging. Your opinion much more valuable to me. Thank you.

 
Copyright © 2015 SPORT
Distributed By My Blogger Themes | Design By Galih Cipta Nugraha