Ancelotti Ucapkan Selamat Pada Barcelona

Minggu, 17 Mei 2015

Ancelotti Ucapkan Selamat Pada Barcelona
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengucapkan selamat pada Barcelona yang menjadi juara La Liga musim ini sekaligus mengakui bahwa musim ini tak berlangsung positif bagi timnya.

Di jornada 37 ini, Madrid dipastikan kalah dari Barcelona dalam perburuan titel La Liga musim 2014-2015. Perolehan poin El Real dipastikan tak akan bisa mengejar Blaugrana walau mereka menang telak 1-4 kontra Espanyol.

Usai laga kontra Espanyol, Senin (18/05) tersebut, setelah mengucapkan selamat atas kesuksesan Barca, Ancelotti mengungkapkan bahwa kegagalan Madrid musim ini terjadi karena performa mereka tak cukup konsisten di sepanjang musim.
Pertama-tama, saya ingin mengucapkan selamat pada Barcelona dan kolega saya, Luis Enrique, karena berhasil memenangkan titel La Liga," ucap Ancelotti seperti dilansir AS.

"Secara keseluruhan, keseimbangan kami musim ini tak positif. Di Madrid, kami selalu bermain untuk menang dan kami belum bisa melakukannya kali ini. Performa kami di paruh pertama sangat hebat namun di paruh kedua segalanya menjadi rumit dan hal itu tak cukup untuk membawa kami menjadi juara," terangnya. (as/dim)

sumber : Bola.net
Share on :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

0
Ancelotti Ucapkan Selamat Pada Barcelona
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengucapkan selamat pada Barcelona yang menjadi juara La Liga musim ini sekaligus mengakui bahwa musim ini tak berlangsung positif bagi timnya.

Di jornada 37 ini, Madrid dipastikan kalah dari Barcelona dalam perburuan titel La Liga musim 2014-2015. Perolehan poin El Real dipastikan tak akan bisa mengejar Blaugrana walau mereka menang telak 1-4 kontra Espanyol.

Usai laga kontra Espanyol, Senin (18/05) tersebut, setelah mengucapkan selamat atas kesuksesan Barca, Ancelotti mengungkapkan bahwa kegagalan Madrid musim ini terjadi karena performa mereka tak cukup konsisten di sepanjang musim.
Pertama-tama, saya ingin mengucapkan selamat pada Barcelona dan kolega saya, Luis Enrique, karena berhasil memenangkan titel La Liga," ucap Ancelotti seperti dilansir AS.

"Secara keseluruhan, keseimbangan kami musim ini tak positif. Di Madrid, kami selalu bermain untuk menang dan kami belum bisa melakukannya kali ini. Performa kami di paruh pertama sangat hebat namun di paruh kedua segalanya menjadi rumit dan hal itu tak cukup untuk membawa kami menjadi juara," terangnya. (as/dim)

sumber : Bola.net

Posting Komentar

Dear readers, after reading the Content please ask for advice and to provide constructive feedback Please Write Relevant Comment with Polite Language.Your comments inspired me to continue blogging. Your opinion much more valuable to me. Thank you.

 
Copyright © 2015 SPORT
Distributed By My Blogger Themes | Design By Galih Cipta Nugraha